Jeritan Kehidupan Oleh Selvi Ummami

JERITAN KEHIDUPAN
Oleh Selvi Ummami

Suara angin membawa kabar derita.
Peristiwa silam terbuka lebar......
Kepakan sayap malaikat ada dimana-mana.
Dilorong-lorong desa dan dikota.
Bahkan disela-sela rumah mereka.

Adakah ku harus diam membisu.
Menyaksikan peristiwa ini.
Sedangkan dihadapan mereka terbentang kehidupan surga neraka.
Tangisannya menyuramkan langitku.
Laksana hujan darah diladang hatiku.

Bukankah kita tak jauh berbeda dengan angin,pasir bahkan manusia.
Karena kita diciptakan oleh tangan yang sama.
Namun mengapa.....
Kau torehkan luka dihatinya.
Demi ego semata....