Nyanyian untuk Alam Oleh Carlos Homba

NYANYIAN UNTUK ALAM
Oleh Carlos Homba

Suara nyiur alam
seakan mendekap jiwaku untuk sejenak tertegun
menatapi indahnya panorama

Ku buang pandangan jauh
hingga tertahan pada keperkasaan bukit-bukit
di bawah kaki langit di sana

Senja itu kulantunkan lagu untuk alamku
bersama dengan desiran angin dan lambaian bunga
di tengah hijaunya rerumputan
yang menjelma bak permadani

Bala anak-anak langit
terbang melengkapi laguku dengan kicaunya
melintasi lautan dan daratan
seraya mengumandangkan cinta untuk alam

Berikan langit yang cerah malam ini bulan
aku ingin tetap melihat alamku hingga pagi menjelang
agar seluruh makluk tahu bahwa alamku harus tetap terjaga