Dibawah Teras Langit Oleh Suyuti Al Azizy

DIBAWAH TERAS LANGIT
Oleh Suyuti Al Azizy

Di bawah teras langit
Ku tatap masa depan dengan tangisan
Bukan dengan senyuman
Karna ku takut
Ku tak mampu melangkah tegap
Sebagaimana masa sekarang

Aku teringat masa kecilku penuh dengan tangisan
Tapi aku sungguh bahagia
Aku dapat menari - nari dan bernyanyi
Meski tak tau apa makna hidup yang ku jalani
Di bawah teras langit
Ku tatap masa mudaku dengan do’a
Dengan harapan kelak tua ku akan bahagia
Ku tau tak semua bisa ku lakukan
Tapi ku optimis aku bisa

Di bawah teras langit
Ku tatap hari soreku dengan lega
Karena ku mampu melakukan dengan ria
Tapi terkadang aku menangis
Tak mau tuk di tinggalkanya
Aku masih ingin bersamanya

Di saat malam menyapa
Ku sambut dengan lantunan ayatnya
Ku ingin sekali bersamanya untuk selamanya
Aku tak mau di pisahkan
Sungguh begitu nikmat bersamanya

Di kala malam menghilang
Ku menangis
Aku masih ingin bermunajat bersamaNYA
Tapi…….
Semua tak dapat aku cegah
Semua atas kehendaknya

Langitan 31 Desember 2011